Selain melakukan investasi emas secara mandiri dengan membeli emas batangan langsung, kamu juga bisa melakukan investasi emas di bank.
Ya, kini sudah banyak bank yang menyediakan layanan pembukaan rekening atau tabungan emas.
Sebelum melakukan investasi emas, ada baiknya jika kamu mengetahui kiat atau tips investasi melalui bank agar mendapat keuntungan yang maksimal. Apa saja tips melakukan investasi emas? Berikut ini informasi lengkapnya!
8 Tips atau Kiat Investasi Emas di Bank
Investasi emas bisa kamu lakukan di berbagai bank, baik itu bank swasta maupun bank milik negara seperti di Bank BRI.
Di bank mana pun kamu berinvestasi sebaiknya tetap perhatikan tips atau kiat melakukan investasi sangat penting apalagi investasi emas untuk pemula.
Jangan sampai salah dalam melakukan investasi emas karena bisa menyebabkan kerugian. Berikut ini beberapa tips yang akan membantu kamu dalam melakukan investasi emas!
Investasi Emas di Bank |
1. Tentukan Tujuan dan Lamanya Investasi
Tips pertama adalah memperhatikan dan menentukan tujuan berinvestasi emas dan lamanya investasi akan dilakukan.
Menentukan tujuan bisa membantu kamu untuk memperkirakan jumlah investasi emas yang diperlukan untuk mencapai tujuan.
Tujuan investasi emas, misalnya biaya haji, biaya pendidikan anak, biaya membangun rumah, dan lain sebagainya.
2. Perhatikan Besarnya Emas yang Akan Dibeli
Kamu juga harus memperhatikan besarnya emas yang dibeli agar cukup untuk mencapai tujuan dalam jangka waktu tertentu.
Harapannya dengan jumlah emas yang tepat, tujuan investasi emas akan bisa dicapai sesuai waktu yang ditentukan.
3. Perhatikan Waktu untuk Membeli Emas dan Mulai Investasi
Tips yang ketiga, yaitu perhatikan waktu ketika mulai investasi dengan membeli emas.
Sebaiknya, mulai investasi ketika harga emas sedang turun, sehingga keuntungan yang didapatkan akan lebih tinggi ketika harga emas perlahan naik.
4. Pertimbangkan Kemampuan Finansial
Jangan menggunakan semua penghasilan untuk melakukan investasi emas.
Pastikan kamu memiliki kemampuan finansial yang cukup untuk kebutuhan hidup sehari-hari. Jangan lupa juga untuk simpan uang sebagai tabungan dana darurat.
5. Pilih Bank Tepercaya
Tips yang paling penting adalah memilih bank tepercaya. Kamu bisa memilih untuk investasi emas BNI atau investasi emas melalui Bank Syariat Mandiri.
Selain dua bank tersebut, banyak bank lainnya baik swasta maupun milik negara yang merupakan tempat tepercaya untuk investasi emas.
Memilih tempat investasi yang aman, tepercaya, dan legal sangat penting agar emas tersimpan dengan baik dan tidak hilang.
6. Pahami Syarat dan Ketentuan dengan Teliti
Masing-masing bank memiliki syarat dan ketentuan tersendiri untuk membuka rekening tabungan emas bagi nasabahnya.
Berikut ini contoh syarat dan ketentuan investasi emas di Bank BCA, yaitu:
- KTP pemohon yang akan membuka tabungan emas.
- KTP suami atau istri
- Kartu Keluarga
- NPWP
Beberapa bank lainnya juga menggunakan paspor sebagai salah satu syarat membuka rekening tabungan emas.
7. Perhatikan Kekurangan dan Risiko Investasi Emas
Setiap investasi pasti memiliki kekurangan dan risiko. Perhatikan dan cari tahu dahulu kekurangan dan risiko investasi emas agar tidak kaget jika ada hal yang tidak sesuai dengan perkiraan.
Terlebih karena harga emas cenderung naik turun setiap waktu.
8. Jangan Buru-Buru Menjual Emas
Tips terakhir yang harus dipertimbangkan dengan baik adalah waktu menjual emas. Jangan buru-buru menjual emas ketika harga emas sedang naik.
Sebaiknya sesuaikan juga dengan tujuan investasi emas yang dilakukan.
Investasi emas di bank sangat mudah dilakukan apabila Kamu memahami caranya dengan baik. Ikuti tips atau kiat di atas agar bisa melakukannya dengan mudah ya.
Tetap berhati-hati dalam menjalankan investasi emas ya!