1lBn3oUcMXadgYplTY9quoFOh2yQQsKaYuogpOlq

8 Saran Usaha Online untuk Pemula Tahun 2022

INDOSUGGEST.COM - Saran usaha online di zaman digital seperti sekarang menjadi pilihan yang tepat.

Pasalnya, dengan memanfaatkan internet, kamu atau siapa pun dapat memperoleh aktif hingga pasif income.

Namun semua yang sudah terbangun di dunia digital harus tetap kamu pertahankan. Jika hanya membuka kemudian tutup, sama saja dengan bohong.

Siapa yang mampu bertahan sampai akhir, itulah yang akan meraih kesuksesan. Artinya, usaha secara online tidak serta merta langsung mendapatkan hasil. Perlu sebuah proses panjang sampai proses berdarah-darah yang perlu kamu lalui.

Lantas, apakah benar-benar semengerikan itu untuk membuka bisnis secara online? Tentu saja tidak, terlebih jika kamu merupakan orang yang memang punya hobi bermain di ranah digital.

Hal yang Perlu Kamu Perhatikan Dahulu

  1. Pastikan punya produk digital yang benar-benar kamu kuasai;
  2. Kamu suka dengan dunia digital? Ini kesempatan yang cukup bagus dan sangat baik;
  3. Sebaiknya sudah mempunyai usaha offline yang telah menghasilkan dulu, sehingga selama perkembangan usaha online masih ada pemasukan untuk memenuhi kebutuhan kehidupan sehari-hari.

Saran Usaha Online untuk Pemula dengan Modal Kecil

Berikut ini sudah kami rangkum beberapa saran bisnis online dengan modal kecil. Perhatikan beberapa hal di atas terlebih dulu sebelum mulai membukanya.

8 Saran Usaha Online untuk Pemula Tahun Ini
8 Saran Usaha Online untuk Pemula Tahun Ini

1. Berjualan Produk Digital Website

Ada banyak sekali produk digital yang bisa kamu jual untuk menghasilkan cuan secara online. Misalnya,

  • Backlink;
  • Guest Post;
  • Rate Card Placement.

Bahkan, jika kamu benar-benar paham dengan optimasi SEO On Page, Off Page, maupun Technical; maka dapat membuka jasa optimasi yang demikian.

Kamu bisa membantu pebisnis memasarkan dagangannya, membantu mereka mendapat pengunjung yang lebih banyak. Serta meningkatkan action dari para pengunjung tersebut.

Kabar baiknya, usaha produk digital website di atas tanpa modal. Jika pun ada, modal kecil yang akan kamu dapati.

Dapatkan backlink gratis dengan mengikuti Program Kerja Sama IndoSuggest.

2. Agen Pulsa dan Voucher Game

Pulsa dan voucher game merupakan sesuatu yang bisa kamu jual. Dalam berjualan kedua produk ini, kamu harus memperhatikan tempat berjualan, saingan, dan harga.

Pasalnya, sekarang ada banyak sekali penjual pulsa dan voucher game yang mendapatkan server sangat murah. Sehingga mereka dapat menjual produk dagangan jauh di bawah rata-rata pasar.

Jenjang karier untuk usaha semacam ini masih sangat luas dan panjang. Kamu dapat membuat website topup otomatis seperti Codashop (https://www.codashop.com/id-id/), membua aplikasi topup di Play Store, membuka kemitraan pulsa dan voucher game, dan lain sebagainya.

3. Dropship, Lambat Namun Tanpa Risiko

Jika pada opsi usaha kedua di atas membutuhkan modal, berikut ini tanpa modal sama sekali. Dropship menjembatani antara distributor dengan buyer. Kamu akan mendapatkan imbalan yang pantas jika berhasil menjualkan produk ke pembeli.

Walaupun terbilang cukup lambat, namun saran usaha online ini tanpa risiko.

4. Ikut Program Afiliasi

Program afiliasi produk digital yang bisa kamu ikuti misalnya Niagahoster. Mumpung sekarang sedang ada promo diskon hingga 70%!

Banyak banget pilihannya, kamu bisa memilih mana program yang paling menjanjikan dari penyedia domain dan hosting resmi di Indonesia ini.

5. Memanfaatkan Website untuk Ikut Program Iklan

Kesempatan bagus kalau punya website atau blog dengan pengunjung harian yang cukup banyak.

Berapa pengunjung dikatakan banyak? Mulai dari 5.000 per day sudah sangat bagus.

Ini merupakan kesempatan kamu untuk mendapatkan cuan dari internet dengan mengikuti program iklan.

Baik dari Google Adsense, MGID, Adsterra, dan program iklan yang lainnya!

6. Media Sosial sebagai Lahan Endorse

Sedangkan kalau yang kamu punya merupakan media sosial dengan ribuan pengikut. Bisa menjadi lahan endorse produk.

Terkait endorse di media sosial, perlu menyiapkan beberapa hal teknis. Misalnya, kontak bisnis khusus, metode pembayaran, layanan yang kamu tawarkan, durasi memberikan layanan, garansi sebagai penarik minat klien, dan lain sebagainya.

7. Freelancer

Memiliki keterampilan soft skill juga cukup bagus. Ada banyak bidang saran usaha online dalam ranah freelancer.

Kamu bisa menjadi penulis konten, jasa editing gambar dan video, bermain microstock, web developer, translator, podcast, dan banyak lagi lainnya!

Intinya, dunia digital memiliki ruang yang sangat luas, bahkan tidak terbatas. Guna mengembangkan dan mendapatkan penghasilan dari potensi yang kamu miliki.

8. Youtuber

Pada akhirnya, saya tidak bisa melewatkan satu ini, yaitu menjadi Youtuber.

Pilih niche atau kategori konten video yang ingin kamu buat. Jika ingin menggunakan Youtube sebagai sarana mendapat penghasilan jangka panjang, maka buat konten yang original dan bebas hak cipta.

Selanjutnya, kamu dapat mengadakan tayangan Live Streaming, mengembangkan video di Watch Meta (Facebook), serta mendapat pemasukan dari keduanya!

Sebenarnya, masih banyak hal yang bisa kamu lakukan. Namun semakin banyak pilihan justru akan membuat kamu bingung, jadi cukup 8 saja, ya. Yang penting segera manfaatkan saran usaha online untuk pemula di atas, sangat cocok untuk tahun ini.

Akhir Kata

Mungkin hanya itu saja tentang 8 usaha online untuk pemula yang bisa Anda coba bahkan tanpa modal.

Related Posts

Related Posts

Posting Komentar